Bimtek Gerakan PBLHS Regional Sumatera

Pusat PGLHK telah menyelenggarakan Bimtek Gerakan PBLHS Regional Sumatera pada tanggal 16-17 Maret 2023 di Padang, Sumatera Barat. Kegiatan ini diperuntukan bagi Calon Sekolah Adiwiyata Mandiri (CSAM) dan Calon Sekolah Adiwiyata Nasional (CSAN) yang belum berhasil memenuhi kriteria sekolah Adiwiyata.

Acara pembukaan kegiatan bimtek dihadiri oleh Kepala Dinas LH Provinsi Sumatera Barat, Bapak Asben Hendri SE, MM dan dibuka oleh Kepala Pusat PGLHK, Ibu Cicilia Sulastri, SH, M.Si. Kegiatan ini diikuti oleh 30 peserta offline dan 192 peserta online.

...

Dok. PPGLHK

...

Dok.PPGLHK

Materi dalam bimtek ini adalah kebijakan Gerakan PBLHS, cara menyusun IPMLH dan rencana Gerakan PBLHS, cara menyusun RPP yang terintegrasi PRLH, pemantauan dan evaluasi Gerakan PBLHS, pemenuhan kriteria sekolah Adiwiyata, dan aplikasi SIDIA yang disampaikan oleh Fungsional Pusat PGLHK.