Bimtek Pengolahan Daur Ulang Sampah Organik untuk Budidaya Maggot BSF

Bimbingan Teknis (Bimtek) dibuka oleh Wakil Wali Kota Banjar Bapak H. Nana Suryana, S.Pd, MH. Dalam arahannya Wakil Wali Kota Banjar meminta kepada peserta agar semangat menyerap ilmu kemudian mempraktekkan di lingkungan masing-masing dan ajak rekan-rekan di sekitarnya sehingga bisa mengubah masalah sampah menjadi berkah. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Kota Banjar, Ibu Sri Sobariyah, SE, ME, MM dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini memberikan langkah inovatif dalam mengelola sampah organik yang dapat berdampak positif bagi ekonomi masyarakat dan lingkungan. Pusat Pengembangan Generasi Lingkungan yang dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang Pembinaan Wirausaha Kreatif Bidang LHK , Dr. Ir. Iwan Setiawan, M.Sc mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjar sehingga dapat terlaksana kegiatan ini. Dukungan Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjar juga diharapkan dapat dilanjutkan pada saat para peserta mempraktekan dan melaksanakan budidaya maggot BSF setelah bimbingan teknis selesai. Satu kilogram maggot segar selama hidupnya mampu untuk memanfaatkan 5 – 10 kg sampah organik sebagai pakannya.

Budidaya maggot BSF bisa dilakukan panen setiap 15 – 20 hari. Hasil panen maggot BSF dapat dimanfaatkan langsung sebagai pakan ternak (unggas, ikan, dan sebagainya) dan bekas maggotnya (kasgot) bisa digunakan sebagai pupuk organik dan media tanam. Disela-sela pelaksanaan bimtek, Wali Kota Banjar, Ibu Dr. Hj. Ade Uu Sukaesih, M.Si menyempatkan hadir meninjau pelaksanaan Bimtek Pengolahan Daur Ulang Sampah Organik untuk Budidaya Maggot BSF (Selasa, 23 Mei 2023). Ibu Walikota Banjar mengharapkan peserta untuk tidak hanya menyerap ilmu dan ketrampilan yang didapat dari bimtek ini tetapi juga aksi dari peserta untuk mempraktekan ketrampilan yang didapat ditempat peserta masing-masing. Bahkan Bu Walikota meminta kepala DLH "kita akan mengagendakan waktu di minggu depan/setelah bimtek untuk berkeliling melihat ke tempat peserta bimtek apakah peserta sudah berhasil melakukan budidaya Maggot" ucapnya.

...

Dok. PPGLHK

...

Dok.PPGLHK

Bimtek ini dilaksanakan oleh Pusat Pengembangan Generasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan BP2SDM Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan didukung oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjar berlangsung selama 3 hari bertempat di aula Dinas Lingkungan Hidup Kota Banjar. Peserta sebanyak 40 orang merupakan para pegiat lingkungan, pengelola bank sampah dan TPS di wilayah Kota Banjar. Narasumber bimbingan teknis ini meliputi praktisi pengusaha maggot BSF, Ari Romanov dari komunitas Den Maggot Bogor dan didampingi oleh Penyuluh Lingkungan Hidup dan Instruktur dari Pusat Pengembangan Generasi Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Sigit Rustanto, Hafiz Khaerudin, Tri Prayitno, Diyah Arfidianingrum, dan Ayu Monica Endrica). Wali Kota Banjar mendukung kegiatan ini dan berharap para peserta mendapatkan ilmu dan keterampilan yang bermanfaat serta diimplementasikan agar dapat membantu masalah lingkungan di Kota Banjar. Ibu Walikota Banjar akan mengagendakan monitoring kepada para alumni bimbingan teknis agar tetap ada kelanjutan kegiatan dari ilmu dan keterampilan yang didapat selama mengikuti kegiatan ini.